Senin, 24 November 2014

8 Macam Usaha Rumahan Untuk Para Wanita

Berikut info tentang 8 Macam Usaha Rumah Cocok Untuk Wanita Bisnis ala Miftahun Nikmah, semoga bermanfaat.
 ederet nama pengusaha sukses di Indonesia didominasi kaum pria. Namun, bukan berarti kaum wanita tak punya peluang sukses dalam berbisnis. Pada dasarnya, wanita punya bakat, sifat disiplin, loyal, kerja keras, sabar dan penuh kasih. Karakter ini bisa jadi modal yang bagus untuk berwirausaha.

Selain bisa menghasikan uang, wanita yang berbisnis bisa memberdayakan kemampuan diri, menyalurkan hobi, dan memperluas networking. Namun sayang, sebagian besar wanita kurang berani menghadapi risiko, jadi banyak wanita yang takut memulai berwiausaha.

Padahal, banyak jenis bisnis yang “pas” dengan karakter wanita dan menjanjikan keuntungan yang menggiurkan. Yuk lihat beberapa bisnis yang cocok untuk wanita:


1. Bisnis Fashion

Wanita dan fashion tak bisa dipisahkan. Ini adalah peluang bisnis yang menjanjikan, karena mayoritas wanita menyukai tampil cantik dan trendi. Anda bisa mencoba membuka butik offline maupun online yang menyediakan kebutuhan fashion wanita terkini. Anda boleh memilih satu spesifikasi produk atau menyediakan layanan one stop shopping sekaligus.

2. Industri Kreatif

Pada dasarnya, wanita menyukai keindahan dan punya kreativitas yang lebih tingi dari pada pria. Jadi, bidang industri kreatif seperti industri handmade, design animasi, produksi pernak-pernik kebutuhan rumah tangga, bisa menjadi pilihan. Sifat wanita yang teliti, halus dan lemah lembut amat bermanfaat untuk bisnis industri kreatif ini.

3. Bisnis Kuliner

Dunia memasak adalah salah satu kegemaran wanita. tak heran, peluang berbisnis di bidang kuliner juga cukup menjanjikan. Apalagi, saat ini wisata kuliner sudah menjadi tren berwisata di berbagai daerah. Bisnis kuliner tidak melulu dengan membuat restoran saja. Anda bisa memilih jenis bisnis kue, es krim, atau catering.

4. Bisnis Kecantikan

Siapa sih wanita yang tak ingin tampil cantik? Jawabannya, tidak ada. Nah, gunakan peluang ini sebagai “pasar” bisnis Anda. Bisnis kecantikan seperti membuat salon, spa, klinik kecantikan, atau membuka tokomake up bisa menjadi pilihan. Atau, Anda bisa membuka gerai parfum dengan segmentasi pasar yang lengkap, dari kelas bawah sampai kelas atas.

5. Bisnis Kebutuhan Bayi

Wanita dan anak-anak juga tak dapat dipisahkan. Sebagai wanita yang dikodratkan menjadi Ibu, wanita punya jiwa keibuan penuh kasih yang dekat dengan anak-anak. Hal ini juga bisa menjadi peluang berbisnis. Anda bisa mencoba berbisnis menyewakan peralatan bayi seperti yang sedang tren sekarang ini. Atau, Anda juga bisa membuka bisnis penitipan bayi di lingkungan sekitar rumah.

6. Bisnis Jasa Pendidikan

Bisnis jasa pendidikan juga menjanjikan peluang meraih kesuksesan. Ada beberapa pilihan bisnis jasa pendidikan, seperti: kursus memasak, kursus menjahit, membuat sekolah PAUD, membuat Bimbingan Pelajar, kursus bahasa, kursus seni, kursus mata pelajaran, sampai kursus mengaji.

7. Bisnis Intelektual

Yang ini merupakan bisnis untuk wanita yang punya edukasi serta skill mumpuni di bidang intelektual. Contohnya: bisnis biro periklanan dan public relation, penerjemah, biro penulisan kreatif, konseling, konsultan, dan masih banyak lagi. Tak sembarang wanita bisa menjalankan bisnis ini. Namun, jika Anda mempunyai kemampuan, mengapa tidak?

8. Usaha Perdagangan

Wanita juga bisa menjalankan usaha dagang seperti membuat toko, minimarket/ supermarket, counter, distributor/agen.
 
sumber: usaharumahanwanita.blogspot.com

0 comments:

Posting Komentar